Minggu, 11 Desember 2022

PENERAPAN APLIKASI CANVA DALAM PEMBELAJARAN BAHASA INGGRIS

Saat ini Bahasa Inggris telah menjadi mata pelajaran wajib yang harus diikuti oleh peserta didik mulai dari jenjang SMP, SMA sampai jenjang perguruan tinggi. Dimasa kini, Bahasa Inggris sudah menjadi kebutuhan bagi hampir semua orang karena Bahasa Inggris merupakan Bahasa Internasional. Dengan adanya pelajaran Bahasa Inggris di jenjang SMP diharapkan para generasi muda mampu berbahasa Inggris dengan baik dimulai dari jenjang dasar sehingga diharapkan bangsa Indonesia mampu bersaing didunia Internasional.

Tujuan pokok pembelajaran Bahasa Inggris adalah penguasaan empat skill kompetensi dasat yaitu Listening (Mendengarkan), Reading (Membaca), Speaking (Berbicara) dan Writing (Menulis). Keempat kompetensi itu saling berkaitan sehingga kegiatan pembelajaran bisa digunakan untuk mempelajari kompetensi yang diinginkan. Keterampilan membaca dan menulis memegang peranan penting dalam penguasaan ilmu pengetahuan termasuk penguasaan berbahasa.

Namun pada kenyataannya peserta didik di jenjang SMP terutama sekolah negeri masih banyak menghadapi tantangan dan hambatan dalam menguasai keempat skill tersebut. Kurangnya penggunaan Bahasa Inggris dalam kehidupan sehari – hari merupakan salah satu faktor penyebab rendahnya kompetensi Bahasa Inggris peserta didik. Selain itu, pembelajaran yang dilakukan dikelas juga kurang mendukung penguasaan menulis. Peserta didik kurang percaya diri ketika harus menuliskan kata atau kalimat dalam Bahasa Inggris. Kurangnya penguasaan kosa kata dalam berbahasa inggris kerap kali dijumpai dan sudah menjadi kendala umum yang sering dijumpai.

Peserta didik juga mengalami kebosanan ketika terjadinya proses pembelajaran didalam kelas karena pendidik masih menggunakan metode konvensional dalam menyampaikan materi pembelajaran sehingga pembelajaran dirasa monoton. Oleh karena itu pendidik juga harus berinovasi agar pembelajaran dikelas menjadi menarik dan tujuan pembelajaran tercapai secara optimal.

Menurut Undang-undang Republik Indonesia Nomor 20 tahun 2003 tantang Sistem Pendidikan Nasional, bahwa pembelajaran adalah proses interaksi pendidik dengan peserta didik dan sumber belajar yang berlangsung dalam suatu lingkungan belajar. Proses pembelajaran ditandai dengan adanya interaksi edukatif yang terjadi, yaitu interaksi yang sadar akan tujuan. Interaksi ini berakar dari pihak pendidik (guru) dan kegiatan belajar secara paedagogis pada diri peserta didik, berproses secara sistematis melalui tahap rancangan, pelaksanaan, dan evaluasi. Menurut Trianto, pembelajaran adalah aspek kegiatan yang kompleks dan tidak dapat dijelaskan sepenuhnya. Secara sederhana, pembelajaran dapat diartikan sebagai produk interaksi berkelanjtan antara pengembangan dan pengalaman hidup. Pada hakikatnya, Trianto mengungkapkan bahwa pembelajaran merupakan usaha sadar dari seorang guru untuk membelajarkan peserta didiknya (mengarahkan interaksi peserta didik dengan sumber belajar lain) dengan maksud agar tujuannya dapat tercapai. Dari uraiannya tersebut, maka terlihat jelas bahwa pembelajaran itu adalah interaksi dua arah dari pendidik dan peserta didik, diantara keduanya terjadi komunikasi yang terarah menuju kepada target yang telah ditetapkan.

Untuk meningkatkan motivasi belajar peserta didik, maka pendidik harus meningkatkan kompetensinya dalam menciptakan pembelajaran yang inovatif, kreatif dan interaktif. Oleh karena itu pendidik harus mampu menyajikan suasana belajar yang menyenangkan bagi peserta didik, salah satu cara yang dapat dilakukan adalah dengan mengkombinasikan antara materi ajar yang ingin disampaikan dengan pemanfaatan media teknologi. Salah satu media teknologi yang dapat membantu pendidik dalam menciptakan pembelajaran yang inovatif adalah aplikasi canva. Canva adalah program desain online yang menyediakan berbagai alat seperti presentasi, dokumen A4, resume, poster, brosur, grafik, infografis, spanduk, pamflet, sertifikat, diploma,kartu undangan, kartu nama, kartu ucapan terima kasih, kartu pos, logo, penanda, buletin, sampul CD, sampul buku, wallpaper, template, pengeditan foto, thumbnail youtube, cerita Instagram, postingan twitter, dan sampul facebook (Tanjung dan Delsina: 2019). Selain untuk meningkatkan minat dan kreativitas peserta didik, penggunaan aplikasi canva dalam pembelajaran Bahasa Inggris dimaksudkan untuk membekali peserta didik dengan penguasaan penggunaan teknologi informasi dan sekaligus meningkatkan literasi visual dalam pembelajaran Bahasa Inggris.

Pemanfaatan media pembelajaran berupa aplikasi canva diharapkan mampu mengatasi permasalahan peserta didik ketika menulis sebuah teks atau teks penyerta gambar serta ketika harus memberikan apresiasi, komentar dan penilaian terhadap hasil karya mereka. Aplikasi canva ini sangat mudah dan fleksibel dalam penggunaannya serta dapat dimanfaatkan oleh pendidik dalam pembelajaran daring (online) maupun luring (tatap muka). Peserta didik dalam menggunakan dan mengaksesnya tanpa harus memasangnya digawai. Selain itu terdapat banyak sekali fitur yang dapat mendukung pembelajaran Bahasa Inggris yang dapat meningkatkan keterampilan menulis dan kreativitas peserta didik.

Penggunaan aplikasi canva mampu membantu peserta didik memecahkan permasalahan yang berhubungan dengan desain gambar atau foto yang hendak dibuat menjadi. Selain itu, penggunaan canva juga mampu menumbuhkan minat peserta didik dalam pembelajaran secara umum. Sebagai sebuah aplikasi digital, canva memiliki kelebihan yang dapat bermanfaat bagi pendidik ataupun peserta didik. Salah satu kelebihannya yaitu Aplikasi ini memudahkan seseorang dalam membuat desain yang diinginkan atau diperlukan, seperti; pembuatan poster, sertifikat, infografis, template video, presentasi, dan lain sebagainya yang disediakan dalam aplikasi canva. Aplikasi canva mudah dijangkau disemua kalangan karena bisa didapat melalui Android ataupun Iphone, hanya dengan mendowloadnya untuk mendapatkan aplikasi ini, jika memakai gawai. Apabila memakai laptop, caranya ialah dengan membuka chrome atau web canva dan masuk pada aplikasi canva tanpa harus mendownload. Aplikasi ini menyediakan berbagai macam template yang sudah tersedia dan menarik, maka memudahkan seseorang dalam membuat suatu desain yang sudah disediakan, hanya menyesuaikan saja keinginan serta pemilihan tulisan, warna, ukuran, gambar, dan lain sebagainya yang disediakan.

Penulis menyarankan bahwa penting bagi pendidik untuk mengembangkan keterampilan menulis peserta didik dengan memberikan penugasan yang menarik. Kombinasi antara materi bahasa inggris dan penggunaan aplikasi canva dapat menjadi solusi agar pembelajaran lebih inovatif dan menarik bagi peserta didik. Diharapkan penggunaan aplikasi canva ini dapat menjadi solusi dalam meningkatkan keterampilan menulis peserta didik dalam pembelajaran Bahasa Inggris. 







BIODATA PENULIS

 

 

1.   NAMA                                             : ADI TIAN TANU, S. Pd

2.   NUPTK                                            : 2434771672130092

3.   JABATAN                                       : GURU

4.   TEMPAT/TANGGAL LAHIR       : KARAWANG, 02 JANUARI 1993

5.   JENIS KELAMIN                           : LAKI – LAKI

6.   AGAMA                                          : ISLAM

7.   PENDIDIKAN TERAKHIR           : S1 – PENDIDIKAN BAHASA INGGRIS

8.   ALAMAT RUMAH                        : KP. PILAR BARAT 003/005 DESA KARANG

                                                                ASIH KEC. CIKARANG UTARA KAB. BEKASI 17530






HASIL KARYA PESERTA DIDIK DALAM MENULIS TEKS BAHASA INGGRIS MENGGUNAKAN APLIKASI CANVA

 






Tidak ada komentar:

Posting Komentar